Puasa Sunnah di Bulan Muharram
Bulan Muharram adalah salah satu bulan mulia dalam Islam, dan di dalamnya terdapat dua hari istimewa untuk berpuasa: Tasu’a dan Asyura.

📅 Puasa Tasu’a
🗓 Sabtu, 5 Juli 2025 (9 Muharram 1447 H)
“Jika aku masih hidup sampai tahun depan, sungguh aku akan berpuasa pada hari kesembilan (Tasu’a).”
(HR. Muslim No. 1134)

📅 Puasa Asyura
🗓 Minggu, 6 Juli 2025 (10 Muharram 1447 H)
“Aku tidak pernah melihat Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam begitu semangat berpuasa pada suatu hari dan mengutamakannya atas hari-hari lain selain hari ini (yaitu hari ‘Asyura) dan bulan ini (yaitu bulan Ramadhan).”
(HR. Bukhari No. 2006 dan Muslim No. 1132)

✨ Mari raih keutamaan puasa di bulan Allah yang mulia ini. Jangan lewatkan kesempatan untuk meneladani sunnah Rasulullah ﷺ.